Berita
Bahasa Mandarin di Sekolah Kristen Aletheia
SD-SMP | 2020-01-15NATIVE SPEAKER dari HENAN - CHINA
By: Rusdi Arjiman
Sekolah merupakan komponen dalam masyarakat, karena sekolah berada di dalam lingkungan masyarakat. Untuk itu, program sekolah harus disesuaikan dengan lingkungan, kebutuhan daerah dan masyarakat. Salah satu program unggulan dari Sekolah Kristen Aletheia Mataram yang berfungsi mendidik pribadi-pribadi siswa agar bisa memberikan sumbangan kepada masyarakat dan lingkungannya atau berfungsi untuk membentuk dan mengintegrasikan pribadi siswa dengan masyarakatnya adalah program muatan lokal Bahasa Mandarin.
Penyelenggaraan muatan lokal Bahasa Mandarin di Sekolah Kristen Aletheia Mataram telah disesuaikan dengan potensi, karakteristik, dan ciri khas masyarakat lingkungannya. Program ini dimaksudkan untuk mengakrabkan siswa pada nilai-nilai sosial budaya masyara-katnya, mengembangkan keterampilan yang dapat menunjang kehidupan, menumbuhkan sikap dan perilaku yang selaras, serta melestarikan dan mengembangkan nilai-nilai luhur budaya masyarakatnya dalam rangka menunjang pembangunan nasional.
Pembelajaran muatan lokal sebagai salah satu upaya untuk mempersiapkan peserta didik agar mampu mengembangkan dan melestarikan keunggulan dan kearifan daerah yang berguna bagi diri dan masyarakat lingkungannya.Muatan lokal sedapat mungkin diaplikasikan dan dima-nifestasikan dalam kehidupan pribadi, dalam interaksi sosial di masyarakat sekitarnya, dan dalam kehidupan berbangsa.
Menyadari betapa pentingnya program ini, pihak sekolah mendatangkan langsung native speaker dari Konsulat Jendral RRC yang kerjasama dengan LPP NTB Native speaker ini ada dua orang yaitu, Lz. Kang Xin dan Lz. Zhang Yi/Elena Tahun ajaran 2019/2020 ini native speaker Bahasa Mandarin sudah bisa memulai programnya.
Dengan program ini dimaksudkan agar peserta didik memiliki wawasan kebahasaan yang semakin luas dalam era globalisasi sekarang ini yang ditandai dengan pergaulan internasional yang semakin tak terhindarkan menghilangkan batas-batas geografis sebuah negara.
EUREKA!