Berita
Olimpiade Pekan Matematika Nasional (PEMNAS) Universitas Brawijaya
SD-SMP | 2016-10-27Kegiatan Olimpiade Matematika SD/SMP Tingkat Nasional ini merupakan ajang kompetisi bagi siswa SD dan SMP tingkat Nasional baik Negeri maupun Swasta dalam mengembangkan bakat dan potensinya khususnya dalam bidang matematika. Pelaksanaan kegiatan olimpiade yang diselenggarakan oleh Universitas Brawijaya (UB) ini ditujukan bagi para siswa untuk mengasah dan menguji kemampuannya dalam bidang matematika sehingga diharapkan nantinya mampu bersaing dengan masyarakat global khususnya dalam bidang matematika.
Pada tahun 2016, SD-SMP Terpadu Sekolah Kristen Aletheia Ampenan mengirim 5 (lima) orang wakil SD dan 6 (enam) orang wakil SMP yang akan berkompetisi di tingkat rayon. Wakil dari Aletheia yang berhasil juara 1 pada tingkat rayon adalah Fitry Hasan Wau (kelas 7B).
(yik)