Berita

ALETHEIA'S SPARKLING ACTIVITIES "Oreo Pops"

ALETHEIA'S SPARKLING ACTIVITIES "Oreo Pops"

SMP | 2021-09-13

By Andry Juliansyah, M.Pd

Salah satu cara untuk menghilangkan kebosanan dan kejenuhan peserta didik yang selalu dihadapkan dengan materi pelajaran dan tugas, ditambah pembelajaran di tengah pandemi Covid 19, Sekolah Kristen Aletheia (SKA) Ampenan menghadirkan kembali program Aletheia’s Sparkling Activities, program ini diyakini dapat mengasah keterampilan dan pengetahuan peserta didik, dan juga memberikan kecerian dan kerja sama antara peserta didik dan orang tua murid.

Program kali ini membuat Oreo Pops, untuk video tutorialnya disampaikan oleh Ibu Sarah Santoso, perwakilan orang tua murid yang memberikan ide dan mendukung terlaksananya program ini. Semua peserta didik SKA kelas I sampai IX wajib mengikuti kegiatan ini dari rumah masing-masing, untuk orang tua murid diminta hanya mendampingi anaknya dan membantu menyiapkan bahan-bahan yang dibutuhkan.

Pelaksanaan kegiatan, pertama, sosialisasi oleh guru Bahasa Inggris tanggal 6 – 10 September 2021, kedua, pengumpulan video di Google Classroom Bahasa Inggris, dan ketiga, batas akhir pengumpulan video tanggal 18 September 2021 Pukul 12.00 WITA. Sedangkan untuk ketentuan kegiatan, (1) Menu sesuai dengan video tutorial, (2) Penjelasan menggunakan Bahasa Inggris, (3) Pengambilan video dalam bentuk Landscape, (4) Durasi video 3 – 5 menit, (5) Seragam biru Aletheia. Pengumuman apresiasi Selasa, 28 September 2021 melalui Website dan Media Sosial SKA. Peserta didik yang memenuhi syarat dan kriteria yang telah ditentukan mendapat medali dan sertifikat, kegiatan ini juga masuk dalam Penilaian Tengah Semester (PTS) Bahasa Inggris,

 “Tujuan dari program Aletheia’s Sparkling Activities untuk mengembangkan potensi dalam diri anak-anak, sehingga mereka tidak hanya cakap di bidang akademik tapi juga cakap di bidang keterampilan, dan kegiatan ini untuk melepaskan penat dan kebosanan setelah pembelajaran online atau offline dan setelah Penilaian Tengah Semester”, demikian dikatakan oleh Ibu Vironika Endras B., S.Pd selaku Kepala Sekolah SD-SMP SKA Ampenan,

E U R E K A !!

BERASAMA SKA MERAIH PRESTASI GEMILANG

Admin Website

Admin website akan menginput semua data ke dalam website SKA Ampenan. Jika anda memiliki artikel atau foto dan info menarik mengenai SKA Ampenan dan ingin dimuat dalam website ini silahkan hubungi admin di [email protected]

Ikuti Kami

Veritas, Libertas, Caritas

KEBENARAN, KEMERDEKAAN, CINTA KASIH Menghasilkan anak didik yang mencintai Tuhan, berperilaku dan bersikap santun, berjiwa mandiri, cerdas, serta siap menghadapi tantangan zaman.

Youtube Channel

Facebook Page


Kontak Kami

[email protected]
Jl. Majapahit No.47, Taman Sari, Ampenan, Mataram City, West Nusa Tenggara 83114. Buka Google Map

Kebijakan Privasi

Kotak Surat


Copyright © Rounin Visual
Sekloah Kristen Aletheia Ampenan