Berita

PERINGATAN HARI KARTINI 2021 Seberkas Cahaya Sirnakan Gelap Sekolah Kristen Aletheia (SKA)

PERINGATAN HARI KARTINI 2021 Seberkas Cahaya Sirnakan Gelap Sekolah Kristen Aletheia (SKA)

SMP | 2021-04-21

By Andry Juliansyah, M.Pd

Indonesia adalah bangsa yang menghargai jasa para pahlawan, setiap peristiwa penting sepak terjang para pahlawan selalu diperingati setiap tahunnya. Negara ini memiliki banyak pahlawan yang berjuang dan rela bekorban, para pahlawan bukan hanya dari kalangan laki-laki tetapi ada juga dari kalangan perempuan, dan yang paling kita kenali yaitu Raden Ajeng Kartini, pelopor kebangkitan perempuan pribumi. peringatan hari Kartini jatuh pada tanggal 21 April setiap tahunnya.

Pada tahun 2021 kita masih berjuang melawan Covid-19, yang juga mempengaruhi proses belajar mengajar di sekolah. Untuk memperingati Hari Kartini, walaupun di tengah pandemi Corona Virus, Sekolah Kristen Aletheia (SKA) Ampenan tetap eksis melaksanakan kegiatan lomba dengan tema “Seberkas Cahaya Sirnakan Gelap” pada tanggal 12-15 April 2021 secara online.

Pesertanya siswa SKA dan ketentuan lombanya perkelas, untuk kelas 1-3 membuat ‘video kegiatan bersama ibu’, kelas 4-5 ‘video biografi Kartini masa kini’, kelas 7-8 ‘video kegiatan ibu’, semua videonya berdurasi 3 menit dan dikumpulkan melalui Google Classroom. Bapak dan Ibu guru bertindak sebagai juri untuk menilai video-video tersebut, kemudian akan diberikan piala dan sertifikat untuk video terbaik.

Guru dan Staff Tata Usaha memperingati Hari Kartini melakukan Upacara Bendera dengan menggunakakan baju kebaya . Beberapa tampilan dalam rangkaian upacara bendera antara lain Pembacaan Puisi , Pantun, dan menyanyikan Lagu Ibu Kita Kartini .

“Tujuan peringatan hari Kartini, (1) agar generasi muda dapat lebih mengenal sejarah bangsa, (2) supaya peserta didik lebih menghargai jasa pahlawan (RA Kartini), dan (3) menumbuhkan sikap nasionalisme dan patriotisme”, demikian penuturan oleh Ibu Vironika Endras B., S.Pd selaku Kepala Sekolah SD-SMP SKA Ampenan.

SEMANGAT KARTINI HARUS SELALU DIHATI KARTINI- KARTINI MUDA PENERUS PERJUANGAN BANGSA

Hari Kartini 2021
Hari Kartini 2021
Hari Kartini 2021
Hari Kartini 2021
Hari Kartini 2021

Admin Website

Admin website akan menginput semua data ke dalam website SKA Ampenan. Jika anda memiliki artikel atau foto dan info menarik mengenai SKA Ampenan dan ingin dimuat dalam website ini silahkan hubungi admin di [email protected]

Ikuti Kami

Veritas, Libertas, Caritas

KEBENARAN, KEMERDEKAAN, CINTA KASIH Menghasilkan anak didik yang mencintai Tuhan, berperilaku dan bersikap santun, berjiwa mandiri, cerdas, serta siap menghadapi tantangan zaman.

Youtube Channel

Facebook Page


Kontak Kami

[email protected]
Jl. Majapahit No.47, Taman Sari, Ampenan, Mataram City, West Nusa Tenggara 83114. Buka Google Map

Kebijakan Privasi

Kotak Surat


Copyright © Rounin Visual
Sekloah Kristen Aletheia Ampenan