Berita

Outdoor learning lintas mata pelajaran

Outdoor learning lintas mata pelajaran

SMP | 2017-11-20

Pembelajaran tidak hanya bisa dilaksanakan di dalam kelas tetapi juga bisa dilakukan di luar kelas. Proses belajar seperti ini akan dapat mengembangkan dan membangun suasana belajar yang menyenangkan dan menantang serta memotivasi siswa untuk belajar tidak hanya dari 1 sumber melainkan dari banyak sumber di lingkungan yang mereka kunjungi.

Sabtu , 18 November 2017 Siswa – siswi SMP Kristen Aletheia Ampenan melaksanakan kegiatan belajar di luar kelas ( outdoor learning) dengan Lintas mata pelajaran yang sudah dipersiapkan. Kali ini siswa-siswi mengunjungi Kampung tenun di Desa Sukarare Lombok Tengah untuk mata pelajaran Bahasa Indonesia,Bahasa Inggris, IPS, dan Kimia. Ditempat ini para siswa mendengarkan sambil melihat langsung proses pembuatan kain tenun ikat dari awal hingga akhir. Para siswa terlihat antusias mendengar informasi langsung dari Narasumber. Selain melihat langsung proses pembuatan siswa juga mengunjungi toko tempat penduduk setempat menjual hasil kerajinannya. Tidak sedikit siswa yang ikut membeli hasil kerajinan lokal tersebut.

Kegiatan selanjutnya para siswa mengunjungi Pantai Kuta. Disana para siswa belajar untuk mendeskripsikan salah satu tempat pariwisata yang terkenal di daerah mereka tinggal selain itu mereka juga mempraktekkan kemampuan mereka berbahasa Inggris dengan para wisatawan. Kegiatan diluar kelas memang sangat menyenangkan bagi siswa. Semoga kegiatan lain yang serupa bisa menambah pengetahuan serta wawasan siswa. Bravo Aletheia ( Ni Putu Lorentiana)

Related Post

Admin Website

Admin website akan menginput semua data ke dalam website SKA Ampenan. Jika anda memiliki artikel atau foto dan info menarik mengenai SKA Ampenan dan ingin dimuat dalam website ini silahkan hubungi admin di [email protected]

Ikuti Kami

Veritas, Libertas, Caritas

KEBENARAN, KEMERDEKAAN, CINTA KASIH Menghasilkan anak didik yang mencintai Tuhan, berperilaku dan bersikap santun, berjiwa mandiri, cerdas, serta siap menghadapi tantangan zaman.

Youtube Channel

Facebook Page


Kontak Kami

[email protected]
Jl. Majapahit No.47, Taman Sari, Ampenan, Mataram City, West Nusa Tenggara 83114. Buka Google Map

Kebijakan Privasi

Kotak Surat


Copyright © Rounin Visual
Sekloah Kristen Aletheia Ampenan