Berita

“STUDENT LIVE CONFERENCE"

“STUDENT LIVE CONFERENCE"

SMP | 2018-04-07

 “STUDENT LIVE CONFERENCE”

                 Kegiatan “Student Live Conference” di SD Kristen Aletheia merupakan kegiatan siswa yang dilakukan secara individu maupun kelompok. Adapun melalui kegiatan ini diharapkan dapat menggali kemampuan individu maupun anggota kelompok untuk menunjukkan kemampuan (strength).

 Kegiatan “Student Live Conference” bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada siswa untuk menjelaskan sekaligus menjadi pemimpin dalam conference yang dilakukan, selain itu siswa dapat menunjukkan kemampuan dalam memahami dan praktek langsung dari mata pelajaran yang telah diajarkan.

Adapun pembagian mata pelajaran yang dilakukan penilaian langsung oleh guru saat kegiatan “Student Live Conference”  adalah lintas mata pelajaran, maksudnya yaitu dari sebuah materi yang akan dijelaskan saling berkaitan antar mata pelajaran lainnya, misalnya lintas mata pelajaran Bahasa Inggris dan Bahasa Mandarin. Untuk pembagian lintas mata pelajaran diharapkan setiap individu maupun kelompok dapat menyiapkan dengan baik, yaitu dengan ketentuan mata pelajarannya adalah sebagai berikut:

Kelas 1  : Bahasa Indonesia dan Matematika

Kelas 2  : Bahasa Inggris dan Bahasa Indonesia

Kelas 3  : Bahasa Inggris, Bahasa Indonesia, dan Matematika

Setiap siswa secara pribadi maupun dalam kelompoknya wajib menyiapkan materi yang berkaitan dengan mata pelajaran yang telah ditentukan. Sehingga dalam menyampaikan materi yang telah disiapkan harus ada keterkaitan antar mata pelajaran. Setiap siswa secara pribadi maupun kelompok diharapkan dapat menyiapkan alat peraga yang berkaitan lintas mata pelajaran. 

Untuk pembagian kelompok dalam setiap kelas adalah sebagai berikut:

Kelas 1 - 2    : tidak berkelompok, tetapi secara individu. Artinya setiap siswa secara individu akan

                     menjelaskan serta memeragakan/praktek langsung dari materi yang akan dijelaskan di

                     depan guru, para orang tua siswa serta siswa lainnya.

Kelas 3       : dilakukan berkelompok. Artinya setiap kelompok yang terdiri dari beberapa siswa di tiap

                   kelas akan menjelaskan serta memeragakan/praktek langsung dari alat peraga yang telah

                   dibuat berdasarkan materi pelajaran yang telah diterima oleh para siswa selama semester

                   1-2.

                Pelaksanaan kegiatan Student Live Conference”  (SLC) bagi siswa kelas 1-3 telah dilaksanakan pada hari Sabtu, 7 April 2018. Dukungan serta partisipasi orang tua siswa dalam kegiatan SLC sangat antusias. Hal ini dapat dilihat dari kehadiran orang tua siswa pada kegiatan tersebut yaitu sebesar 97 %. Prosentase kehadiran orang tua siswa menunjukkan betapa antusiasnya mendukung kegiatan tersebut.

                Selain itu, alat peraga yang dipersiapkan dalam kegiatan SLC juga sangat kreatif dan mendukung penjelasan siswa terhadap materi yang dipersiapkan. Alat peraga yang digunakan para siswa tentunya  sangat mendukung saat “conference” dilaksanakan. Para guru penilai juga merasa bangga atas usaha dan upaya dari tiap siswa saat mempresentasikan materi yang dijelaskan, baik secara pribadi maupun kelompok.

                Kegiatan SLC diharapkan dapat terus dikembangkan dan terus meningkat dalam pelaksanaannya. Tentunya sangat diharapkan agar di masa mendatang, pelaksanaannya makin optimal dan antusiasme orang tua terus meningkat dalam mendukung kegiatan “Student Live Conference”.

 

                Guru penilai dalam kegiatan   “Student Live Conference” adalah sebagai berikut:

NOKELASNAMA GURU PENILAI
1.1ABu Indri dan Bu Vero
2.1BBu Titiek dan Bu Lamro
3.2ABu Puji dan Bu Ana
4.2BBu Yuyun  
5.3A-3BBu Sri dan Bu Anita

 Tetap semangat untuk pelaksanaan “Student Live Conference” selanjutnya....

By: Anita Theresia Sinaga, SP

Admin Website

Admin website akan menginput semua data ke dalam website SKA Ampenan. Jika anda memiliki artikel atau foto dan info menarik mengenai SKA Ampenan dan ingin dimuat dalam website ini silahkan hubungi admin di [email protected]

Ikuti Kami

Veritas, Libertas, Caritas

KEBENARAN, KEMERDEKAAN, CINTA KASIH Menghasilkan anak didik yang mencintai Tuhan, berperilaku dan bersikap santun, berjiwa mandiri, cerdas, serta siap menghadapi tantangan zaman.

Youtube Channel

Facebook Page


Kontak Kami

[email protected]
Jl. Majapahit No.47, Taman Sari, Ampenan, Mataram City, West Nusa Tenggara 83114. Buka Google Map

Kebijakan Privasi

Kotak Surat


Copyright © Rounin Visual
Sekloah Kristen Aletheia Ampenan