Berita
English Time (Kindergarteen of Aletheia Christian School)
SD-SMP | 2018-09-17Kegiatan “English Time” di lingkup TK merupakan kegiatan pada Program Kurikulum di tahun pelajaran 2018-2019. Kegiatan ini bertujuan untuk memotivasi siswa untuk berani dalam berkomunikasi sederhana dalam bahasa Inggris. Tiap kegiatan, siswa yang menunjukkan kemampuan, akan diberikan reward. Pada akhir semester, tiap siswa yang mendapat reward paling banyak, maka akan mendapat bingkisan sederhana.
Kegiatan “English Time” merupakan kegiatan dengan adanya kerja sama bersama, orang tua. Hal ini menunjukkan bahwa betapa pentingnya peran orang tua dalam perkembangan anak-anak. Kerjasama yang baik menunjukkan hasil yang baik pula untuk perkembangan tiap siswa.
Pada kegiatan “English Time” kali ini:
- TK A dilaksanakan pada tanggal 12 September 2018 pukul 10.00-11.00 wita, yang bertindak sebagai tutornya adalah Mama Hellen. Tema yang dibawakan adalah “Colour”.
Dalam kegiatan kali ini setiap siswa TK A merasa senang sekali, karena kegiatan dilakukan dengan games yaitu bermain benda warna-warni dan berlari mencari gambar berwarna-warni. Wow...suasana yang menyenangkan dibutuhkan untuk anak-anak usia 4-5 tahun, karena dengan bermain dan belajar, setiap siswa mendapatkan kesenangan dalam memahami hal yang baru.
Wow...keceriaan TK A juga semakin tampak, karena setiap siswa membuat hasil karya berupa pelangi dengan kertas warna-warni. Seru dan having fun!!
Siswa yang mendapat reward saat kegiatan “English Time” kali ini adalah Phoebe,Caca,Helen, Cantika, Gradies, Gerrald, Aileen, Deryl dan Tata. Tentunya keceriaan dalam bermain dan belajar akan terus dilakukan pada kegiatan “English Time” .
- TK B dlaksanakan pada tanggal 13 September 2018 pukul 10.00-11.00 wita, yang bertindak sebagai tutornya adalah Mama Sky. Tema yang dibawakan adalah “My Body”.
Dalam kegiatan kali ini setiap siswa TK B sangat senang, karena kegiatan dilakukan dengan games yaitu berlomba menunjuk anggota badan. Setiap siswa yang berhasil mendapat reward langsung dari Mama Sky. Wow...very fun...!!
Keceriaan TK B juga bertambah dengan membuat lembar kerja dengan melengkapi gambar anggota tubuh dengan kata-kata yang tepat dalam Bahasa Inggris. All kids can do the best...!!!
Siswa yang mendapat reward saat kegiatan English Time kali ini adalah Sophia, Arthur, Eipril, Wilson, Lionel, Kelly, Kent, dan Kiara.
Sampai jumpa pada kegiatan “English Time” selanjutnya dengan tema-tema yang lebih menarik dan menyenangkan. Cheersssss.