Berita
Kebudayaan Batik Indonesia
SMP | 2022-10-13Oleh: Amanda Kusuma Artanti/8A
Batik adalah kain Indonesia bergambar yang pembuatannya secara khusus dengan menuliskan atau menerakan malam pada kain itu, kemudian pengolahannya diproses dengan cara tertentu yang memiliki kekhasan.
Sumber: ezabatik.com
Batik Jawa banyak berkembang di daerah Solo atau yang biasa disebut dengan batik Solo, Yogyakarta atau biasa disebut Batik Jogja dan Kota Pekalongan atau yang biasa disebut Batik Pekalongan.
Batik Indonesia juga sangat populer di beberapa negara di benua Afrika. Walaupun demikian, batik yang sangat terkenal di dunia adalah batik yang berasal dari Indonesia, terutama dari Jawa.
Motif Batik menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, motif adalah corak atau pola. Motif adalah suatu corak yang di bentuk sedemikian rupa hinga menghasilkan suatu bentuk yang beraneka ragam.
Teknik batik sendiri telah diketahui lebih dari 1.000 tahun, kemungkinan berasal dari Mesir kuno atau Sumeria. Teknik batik meluas di beberapa negara di Afrika Barat seperti Nigeria, Kamerun, dan Mali, serta di Asia, seperti India, Sri Lanka, Bangladesh, Iran, Thailand, Malaysia dan Indonesia.
Batik – batik dan motif motif baru muncul dan dikenal sebagai batik Cap atau batik cetak sementara batik tradisional yang produksinya dengan tulisan tangan menggunakan canting dan malam disebut batik tuli
Sumber:id.m.wikipedia.org
Batik dari Surakarta di Jawa Tengah; sebelum 1997
Bahan: kain,sultra,kapas
Batik tulis adalah kain yang dihias dengan tkstur dan corak batik yang menggunakan tangan yang dimana pembiuatannya itu sendiri bisa memakan waktu kurang lebih 2-3 bulan.
Sumber: padek.jawapos.com
Sedangkan Batik cap adalah kain yang dihias dengan tkstur dan corak batik yang dibentuk dengan Cap dan biasanya terbuat dari tembaga yang bisa memakan waktu 2-3 hari.
Sumber:masfikr.com